DPD IKBMK Pontianak Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir

Penyerahan Bantuan oleh DPD IKBMK Kota Ponrianak kepada Masyarakat Terdampak Banjir/IST

PONTIANAK, APAKALBAR.COM – Dewan Pengurus Daerah Ikatan Keluarga Bugis Melayu Kalimantan (DPD IKBMK) Kota Pontianak telah mampu menunjukan eksistensinya sebagai satu diantara Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang ada di Kalimantan Barat, khususnya di Kota Pontianak dalam mengambil peran aktif untuk turut peduli terhadap korban banjir yang masih terjadi dibeberapa titik saat ini.

Pengurus DPD IKBMK Kota Pontianak menyambangi salah satu titik daerah yang terdampak banjir yang ada di Kabupaten Mempawah sebagai target penyaluran bantuan.

Bacaan Lainnya

Bantuan tersebut didapatkan oleh Pengurus DPD IKBMK Kota Pontianak melalui pembukaan OPEN DONASI, dan PENGGALANGAN DANA dibeberapa titik simpang lampu merah yang ada di Kota Pontianak dan sekitarnya termasuk di Pasar Teratai yang berlokasi di daerah Jeruju dan dilakukan secara serempak oleh seluruh Pengurus IKBMK se-Kota Pontianak selama tiga hari berturut turut, tepat nya mulai hari jum’at sampai hari minggu. (02/02/2025)

“Seluruh hasil yang kami dapatkan selama open donasi kami buka, dan penggalangan dana kami laksanakan selama tiga hari berturut-turut dibeberapa titik simpang lampu merah, akan kami salurkan langsung kepada korban banjir, yang daerah (titik) bantuan nya telah kami tentukan, sesuai arahan Ketua Umum.” ungkap Daeng Fitrah.

Pengurus DPD IKBMK Kota Pontianak langsung mengambil sikap dan bergerak cepat bersama para pengurus cabang dienam Kecamatan Pontianak setelah mendapatkan arahan dan instruksi dari Ketua Umum IKBMK.

Pelaksanaan penyaluran bantuan tersebut, dilaksankan pada hari Rabu, 05 Februari 2025 kemaren, disalah satu daerah di Kabupaten Mempawah.

BACA JUGA: Pj. Gubernur Harisson Salurkan Bantuan Korban Banjir dan Segera Perbaiki Jembatan yang Terputus

Seluruh Pengurus IKBMK se-Kota Pontianak dan Pengurus IKBMK Kabupaten Mempawah yang dipimpin langsung oleh Daeng Mochtar selaku Ketua IKBMK Kabupaten Mempawah turut hadir dalam penyaluran tersebut.

“Kami mewakili IKBMK Kabupaten Mempawah dan masyarakat korban banjir mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh rekan pengurus dan anggota IKBMK se-Kota Pontianak, wabilkhusus kepada Daeng Fitrah Ketua IKBMK DPD Kota Pontianak dan Ayah Ruslan, Ketua Umum IKBMK, atas seluruh bantuan yang disalurkan guna membantu meringankan beban saudara saudara kita yang terkena banjir.” ungkap Daeng Mochtar.

Acara penyaluran bantuan IKBMK tersebut ditutup dengan pembentangan bendera IKBMK dilokasi pengungsi.

Terakhir Daeng Fitra mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur yang memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kalimantan Barat.

“Sekali lagi kami atas nama pengurus dan seluruh anggota IKBMK mengucapkan banyak terimakasih atas semua sumbangan dan donasi yang telah diberikan oleh sleluruh masyarakat Kota Pontianak baik bantuan dana maupun bantuan pakian layak pakai, tanpa anda semua, kami IKBMK bukan siapa siapa, dan tidak bisa berbuat apa apa. Semoga amal yang saudara saudara berikan dapat meringankan beban saudara kita yang menjadi korban banjir saat ini. Aamiin.” tutup Fitrah.

Sumber: Citizen Reporter

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *